Pentingnya Menggunakan Benih Nila Berukuran Seragam

benih ikan seragam-Istilah seragam dalam budi daya ikan berarti relatif sama, sedangkan beragam berarti tidak sama. Jadi, ukuran benih yang ditebar dalam pembesaran rata-rata harus sama. Jika ukuran benih yang ditebar tidak sama atau jomplang, dapat menyebabkan berbagai akibat buruk, di antaranya menimbulkan persaingan. Benih yang besar akan lebih kuat sehingga hukum alam akan berlaku, yaitu siapa yang kuat akan menang, yang lemah akan kalah. Tentu saja ini akan berakibat buruk dan harus dihindari. Hal itu akan menjadi salah satu kendala untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

benih ikan seragam
Ukuran benih ikan seragam

Salah satu kendala yang pasti terjadi dari keragaman benih adalah adanya persaingan dalam mendapatkan ruang gerak. Padahal ruang gerak tersebut memiliki arti tersendiri bagi kehidupan ikan. Jika ikan seragam, semua ikan tentu akan mendapatkan peluang yang sama. Namun, jika ukurannya tidak sama, ikan yang besar lebih berpeluang untuk mendapatkan ruang gerak, sedangkan ikan kecil akan tersisih.

Jika keadaannya sudah demikian, pasti akan muncul kendala lain, yaitu persaingan dalam mendapatkan oksigen. Padahal oksigen berperan penting bagi kehidupan ikan, yaitu untuk respirasi. Tentu saja  jika ukuran benih beragam, ikan yang besar mendapat oksigen lebih banyak, sedangkan ikan kecil lebih sedikit mendapatkannya. Lebih parahnya, kekurangan oksigen bisa menimbulkan kematian. Kendala lain yang pasti akan muncul adalah persaingan dalam mendapatkan pakan, baik pakan alami maupun pakan buatan.

baca juga : Benih Ikan Air Tawar Berkualitas Tinggi hanya di Dejeefish

Padahal pakan merupakan salah satu faktor utama yang sangat mempengaruhi kehidupan ikan, baik untuk mempertahakan hidup maupun pertumbuhan. Ikan yang berukuran lebih besar akan lebih banyak mengonsumsi pakan. Dengan demikian, hasil yang maksimal tidak akan pernah didapat.

Kanibalisme menjadi kendala lain dari keberagaman benih. Kanibalisme dapat menimbulkan kerugian, yaitu kematian. Hal ini terjadi karena ikan yang berukuran besar terkadang mengganggu ikan kecil. Walaupun tidak langsung memakan, tetapi gigitan dari ikan besar dapat mengakibatkan luka. Biasanya bagian tubuh yang suka digigit adalah siripnya, terutama ekor. Akibat gigitan itu, tubuh ikan akan luka. Luka yang diakibatkan oleh gigitan biasanya sulit sembuh. Itulah beberapa akibat dari tidak seragamnya ukuran benih. Untuk menghindarinya, ukuran ikan yang ditebar dalam pembesaran harus seragam. Dengan demikian, setiap kendala dapat dihindari. Memang, kendala tidak bisa dipisahkan dari budi daya, tetapi tidak terlalu berpengaruh buruk pada kelangsungan hidup ikan. Hal yang penting adalah bagaimana cara untuk mendapatkan benih yang seragam.

Untuk mendapatkan benih yang seragam, caranya dengan melakukan seleksi atau sortir ukuran. Seleksi benih nila dapat dilakukan secara manual, yaitu dengan memilih satu demi satu, kemudian memisahkannya. Namun, cara yang paling efektif dan efisien adalah dengan menggunakan alat sortir yang sudah banyak dijual di pasaran.

kunjungi juga : http://www.dejeefish2.wordpress.com

Apakah ada yang bisa kami bantu?